Ini Bahaya Softlens Bila Dipakai untuk Tidur

Awalnya sih biasa saja, memakai softlens lalu dibawa tidur siang atau bahkan tidur semalaman. Namun lama kelamaan, bahaya softlens dipakai saat tidur mulai terasa efeknya. Jangankan dipakai untuk tidur, terlalu lama memakai softlens saja bisa membuat mata Anda berisiko 7 kali lebih tinggi mengalami infeksi pada kornea mata.

 

Meskipun sekarang sudah banyak jenis softlens yang bisa digunakan selama berhari-hari bahkan saat tidur, namun dokter mata tetap menyarankan pengguna softlens untuk melepas sebelum tidur. Berikut ini adalah informasi bahaya sofltens saat dipakai tidur, apa saja? Simak ya!

 

1. Mata merah

Hal pertama yang Anda rasakan setelah semalaman tidur memakai softlens yakni mata merah atau disebut dengan konjungtivitas. Mata merah juga salah satu masalah mata yang sering dialami oleh pengguna softlens. Sebab, softlens dapat merangsang bakteri masuk ke mata sehingga menjadi penyebab infeksi konjungtivitas pada mata, tepatnya lapisan tipis yang melapisi area putih mata. Sebaiknya, hentikan memakai softlens sementara waktu dan gunakan obat tetes mata yang diberikan oleh dokter mata.

 

2. Mata menjadi sensitif

Kebiasaan tidur memakai softlens dapat menutup jalannya oksigen menuju kornea mata, sehingga mata akan menjadi sangat sensitif. Pasalnya, kornea mata membutuhkan oksigen untuk menjaga kelembapan dan mencegah terjadinya infeksi pada mata.

 

3. Muncul luka pada mata

Bukan hanya mata merah saja lho bahaya yang timbul karena softlens dibawa tidur dalam waktu yang lama. Tetapi resiko lainnya, seperti gesekan antara softlens dan permukaan mata yang dapat melukai mata sehingga rentan terinfeksi oleh bakteri atau parasit.

 

Salah satunya bakteri acanthamoeba, yang bisa menyebabkan luka terbuka tepat di lapisan kornea mata. Gejala luka pada mata ditandai dengan munculnya mata merah, pandangan kabur dan sakit mata. Segera konsultasikan ke dokter mata untuk pencegahan bila Anda menemukan tanda-tanda tersebut.

 

4. Benjolan pada mata

Kondisi mata pada seseorang yang memiliki kebiasaan tidur dengan memakai softlens biasanya akan muncul benjolan pada mata. Munculnya Giant Papillary Conjunctivities (GPC) ditandai dengan adanya benjolan di dalam kelopak mata bagian atas.

 

Jadi mulai sekarang, gunakan softlens dengan baik dan benar. Perhatikan kebersihan dan kenyamanan saat memakai atau menyimpan softlens. Selalu pilih softlens berkualitas dan yang disarankan oleh dokter mata. Softlens dengan kualitas baik dan harga yang terjangkau bisa Anda temukan di Optik Tunggal terdekat atau belanja dari rumah melalui Optik Tunggal Mobile Experience. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut!

BAGIKAN