4 Tips Agar Penglihatan Anak Anda Terhindar Dari Kerusakan Karena Terlalu Lama Belajar Online!

Semenjak terjadi pandemi Covid-19 kegiatan belajar mengajar anak secara online sudah menjadi kegiatan sehari – hari. Hal ini menimbulkan penglihatan anak dipaksa untuk melihat layar gadget selama berjam – jam. Jika hal ini dilakukan terus – menerus maka resiko kerusakan penglihatan anak akan jauh meningkat seperti silinder, mata minus, dan penyakit mata lainnya. Berikut Tips agar penglihatan anak Anda terhindar dari kerusakan karena terlalu lama belajar online.

 

Jarak Pandang

Sebagai orangtua, Anda perlu mengatur jarak pandang mata anak dengan perangkat digital yang ada dihadapan anak. Mengapa? Karena near-work activity memiliki pengaruh atas bertambahnya miopia mata anak. Semakin sering anak Anda melihat dengan jarak dekat ke perangkat digital saat belajar online maka dapat meningkatkan bertambahnnya miopia pada mata anak Anda.

 

Screen Time

Penggunaan perangkat digital pun tidak menjadi masalah apabila durasinya tidak terlalu lama. Oleh sebab itu, akan menjadi masalah ketika menggunakan perangkat tersebut dalam waktu yang lama sehingga menjadi penyebab mata lelah untuk anak Anda. Di sinilah pentingnya peranan Anda dalam menjaga durasi anak dalam perangkat digital.

Jika dalam keadaan normal, mata manusia mampu berkedip 15 kali per menit. Lain halnya jika sedang berada di depan layar digital, cahaya yang ada pada perangkat digital bisa menyebabkan seseorang hanya berkedip 5-7 kali per menit. Perbedaan inilah yang menjadi penyebab mata seseorang menjadi lelah.

 

Metode 20-20-20

Salah satu cara menjaga penglihatan anak saat belajar online, yakni dengan menerapkan metode 20-20-20. Anda harus mengarahkan anak Anda untuk menerapkan metode ini. Caranya mudah, setelah 20 menit melihat layar digital, arahkan anak untuk 20 detik istirahat melihat atap langit-langit atau benda jauh yang jarak sekitar 6 meter (20 kaki).

Memakai Kacamata

Pemakain kacamata pada anak Anda dapat menghambat pertumbuhan miopia. Sekarang ini terdapat inovasi lensa kacamata yang dapat mengurangi progresifitas atau kenaikan myopia sebanyak rata - rata 30% pada anak - anak asia di antara usia 6 - 12 tahun. Lensa ini didesain khusus oleh para ahli dengan sangat presisi sehingga anak Anda dapat memiliki pengalaman penglihatan yang lebih baik pada semua jarak penglihatan.

 

Inovasi tersebut terdapat pada lensa ZEISS Myopia Management yang didesain khusus untuk menghambat pertumbuhan miopia pada mata anak. Terdapat dua jenis lensa yaitu MyoVision Pro untuk anak dengan aktivitas indoor dan outdoor dan MyoKids membantu adaptasi mata anak saat menggunakan gadget. Fitur lainnya adalah memiliki perlindungan penuh terhadap sinar UV dengan lensa yang jernih sehingga penglihatan anak Anda menjadi lebih terlindungi.

 

Sebagai orang tua Anda harus menjaga penglihatan mata anak Anda, dan jangan sampai masa depannya rusak karena penglihatannya terganggu. Hubungi store Optik Tunggal terdekat atau jika tidak ingin keluar rumah, Optik Tunggal Mobile Experience siap melayani Anda di rumah. Hubungi Customer Service kami via telepon atau WA di 0811 1320 3000.

BAGIKAN